
BANDAR LAMPUNG, duajurai.co – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Lampung Sutono, berkomitmen memperjuangkan dan menyejahterakan petani Lampung Timur. Hal tersebut disampaikannya dalam konsolidasi tim relawan Sahabat Herman HN di Desa Margototo, Metro Kibang, Lamtim, 2/6/2018.
Mantan Sekretaris Provinsi Lampung itu mengatakan, kunci kesejahteraan petani adalah pada ketersedian pupuk, obat pertanian, penyediaan bibit unggul tepat waktu, serta suplai air untuk lahan petani juga harus tersedia cukup.
“Pupuk dan obat pertanian harus tersedia cukup dan tepat waktu. Selain itu petani harus memperoleh bibit unggul untuk mendapatkan panen berlimpah,” kata Sutono seperti termuat dalam rilis yang diterima duajurai.co Minggu pagi, 3/6/2018.
“Saluran irigasi harus dibangun hingga ke lahan petani. Jika tidak memungkinkan, pemerintah akan menyediakan sumur bor dan alat sedot air agar lahan terjamin untuk diairi,” sambungnya.
Cawagub pasangan Herman HN itu juga menegaskan komitmennya untuk menyejahterakan petani, dengan memperjuangkan stabilitas harga panen.
“Kita akan kerjasama dengan banyak pihak, swasta dan BUMN untuk menyerap hasil panen petani. Dengan begitu harga dapat diusahakan stabil dan pendapatan pentani dapat meningkat,” ungkap Cawagub nomor urut 2 itu.(*)