
Bandar Lampung – PT Tunas Dwipa Matra (TDM), main diler sepeda motor Honda di Lampung, kembali mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR). Bentuk kegiatannya, yakni membagikan puluhan paket Natal kepada warga Gunung Sulah, Sukarame, Bandar Lampung, kemarin.
“Kami berharap, kegiatan ini terus diadakan setiap tahun dan Honda bisa terus berbagi kasih kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Dony Ronaldo, Manager Honda Customer Care TDM, dalam surat elektronik yang diterima duajurai.com, Rabu, 28/12/2016.
Dia mengatakan, paket Natal tersebut berupa bahan kebutuhan pokok. Pembagian paket melibatkan dua karyawan TDM yang berprestasi. “Bantuan paket sembako ini merupakan agenda rutin tahunan perusahaan. Kali ini, TDM memanfaatkan momentum Hari Natal,” ujarnya.
Dony menambahkan, selain berbagi dengan sesama, kegiatan tersebut juga bertujuan mempererat hubungan baik antara Honda dengan masyarakat. Tak hanya itu, pelaksanaan CSR merupakan bentuk kepedulian TDM terhadap lingkungan dan masyarakat. “Kami berharap, program ini dapat membantu warga setempat dan semakin menyatukan Honda dengan masyarakat,” kata dia.(*)
duajurai.com, Portal Berita Lampung Terkini Terpercaya